Kamis, 27 Oktober 2011

"2" INSPIRATIF

segala sesuatu diciptakan 2 kali...
dalam imajinasi, dan dalam dunia nyata
dengan kerja keras, tinggalkan bukti di dunia nyata bahwa impianmu ada
bersama alam bawah sadarmu kamu bermimpi, bersama alam sadarmu kamu berjuang
karena manusia ada, ia bisa ada
karena tidak ada sangkal dan bukan tanpa alasan berabad-abad lewat. impian dan kerja keras terlahir menjadi kenyataan. terlahir dari manusia.....makhluk Tuhan dengan segala keterbatasannya, makhluk Tuhan dengan kehidupannya yang tidak pernah sempurna
karena berabad lewat semenjak ia ada di muka bumi ini manusia bisa, manusia melakukannya. percaya bahwa sesuatu yang tidak mungkin adalah mungkin, manusia bisa membuat sesuatu luar biasa terjadi, kalau manusia tidak mempercayainya, apa yang ia temukan sebagai manusia? apakah kita benar-benar manusia?
keajaiban itu ada
datang di dunia imajinasibersama pikiran, impian yang behkan lebih hebat dari ilmu pengetahuan corgito ergo sum, aku berpikir maka aku bisa
datang di dunia nyata bersama perjuangan dan kerja keras manusia, certamen ergo sum, aku berjuang maka aku bisa
manusia layaknya percaya ia hidup karenanya, ia ada untuk percaya bahwa ia bisa melakukan sesuatu yang luar biasa untuk dirinya. bahwa di balik keterbatasan dan ketidak sempurnaan hidup, setiap diri ini adalah kekuatan yang tidak pernah sedikitpun diremehkan oleh Sang Pencipta
by: Donny Dhirgantoro dalam bukunya "2"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar